Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) memperoleh penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) Awards Tahun 2023, Terbaik V Kategori Lembaga Pemerintah Non Kementerian. Penghargaan ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi LKPP, pasalnya prestasi LKPP sebagai terbaik V Kategori Lembaga Pemerintah Non Kementerian ini merupakan penghargaan pertama kali yang diberikan oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) dalam bidang JDIHN.Piala dan piagam penghargaan diserahkan oleh Bapak Yasonna Hamonangan Laoly (Menteri Hukum dan HAM), dan diterima oleh Ibu Suharti (Kepala Biro Hukum, Organisasi, dan Sumber Daya Manusia), dalam acara Pertemuan Nasional Pengelola JDIH dan Pemberian JDIHN Awards Tahun 2023 bertajuk "Membangun Hukum Nasional sebagai Perekat dan Pemersatu Bangsa melalui Transformasi Digital" yang digelar dalam Pertemuan Nasional Pengelola JDIHN dan Legal Development Content Creator (LDCC) Awards Tahun 2023 di Aston Kartika Grogol Hotel & Conference, Jakarta Barat, Kamis (12/10/2023).Â
KEMBALI KE ARTIKEL