Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

KKN Untag Surabaya: Pelatihan Legalitas NIB Berbasis Aplikasi Terhadap Warga Desa Rejosari

7 Juli 2023   14:38 Diperbarui: 7 Juli 2023   14:44 143 0
Mojokerto, 6 Juli 2023--Kuliah Kerja Nyata merupakan bentuk pengabdian mahasiswa berupa terjun langsung ke lapangan bersama masyarakat untuk mengatasi berbagai masalah yang sedang terjadi melalui upaya pemberdayaan sebagai bukti konkret dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan ini bertujuan mengoptimalkan pemanfaatan potensi desa di wilayah setempat, serta diharapkan agar mahasiswa dapat bekerja sama dalam berbagai rumpun bidang ilmu pengetahuan yang berbeda, menjalin komunikasi yang efektif, menunjukkan empati, berkreasi, dan mampu berpikir secara analitis. Rahmat Bayu Praditama Mogadi anggota Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 23 yang didampingi Afrigh Fajar Rosyidiin, S.ST., M.T. selaku Dosen Pembimbing Lapangan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, mengadakan kegiatan Pelatihan Legalitas Nomor Induk Berusaha Berbasis Aplikasi OSS Indonesia di Dusun Lebaksari Desa Rejosari Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto. Kami mengundang Rahadyan Widarsadhika Wisnumurti, S.H., M.H Dosen Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, sebagai narasumber mengisi materi nomor induk berusaha.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun