Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Capai SDGs, PPK Ormawa BEM UAD Gandeng Karang Taruna Wujudkan Kelompok Pemuda Peduli Hutan

3 Agustus 2024   08:30 Diperbarui: 3 Agustus 2024   08:34 77 1
Terhubung dengan pembentukan Desa Hutan Berdikari, Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (BEM UAD) melanjutkan program penyusunan Kelompok Pemuda Pemudi Peduli Hutan yang diberi nama "Satrio Bumi". Tujuan dari pembentukan kelompok ini adalah untuk menjadi regenerasi kelompok pengelola Hutan "jagawana" dan pelestarian dengan lebih terstruktur berbasis Agroforestry yang akan menjalankan program Desa Hutan Berdikari bersama warga desa Beji. Kegiatan ini dibimbing oleh ibu Dr. Tristanti Apriyani, S.S., M.Hum, Dosen Sasindo UAD, dan mendukung Sustainable Development Goals (SDGs). SDGs bertujuan menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat, keberlanjutan kehidupan sosial, kualitas lingkungan hidup, serta pembangunan yang inklusif dan tata kelola yang mampu menjaga peningkatan kualitas hidup dari satu generasi ke generasi berikutnya. Kegiatan ini mendukung SDGs 3 (kehidupan sehat dan sejahtera), SDGs 8 (Pekerjaan layak dan Pertumbuhan Ekonomi), dan SDGs 15 (melindungi, memulihkan, dan mempromosikan penggunaan ekosistem darat secara berkelanjutan). Keberadaan Satrio Bumi diharapkan dapat mendukung kesejahteraan masyarakat, pertumbuhan ekonomi, dan menjaga lingkungan darat terutama pada wilayah Hutan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun