Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Wisata di Kota Palu Ternyata Seru!

23 Februari 2014   06:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:33 86 0
Mendengar kata Palu saya saja yang sering Traveling Indonesia kok tidak pernah mendengar ada yang spesial di Kota ini, terus terang saya datang kesini dari Gorontalo melanjutkan perjalanan Touring saya bersama Tim Avanza Nation Journey Indonesia Timur, setiba di kota Palu kami mampir terlebih dahulu di Main Dealer Toyota untuk press konferense. disitu saya bertemu dengan teman wartawan - wartawan kota Palu. mereka bilang salut dengan tim Avanza Nation Journey, karena dia lihat kita tidak ada yang muntah. jalan lintas Trans Sulawesi ini terkenal karena kelokannya yang sangat tajam dan curam. ketika saya bertanya ada apa saja sih Wisata yang ada di Kota Palu, teman Wartawan lokal sini bilang anda harus mencoba Kaledo. Kuliner yang sangat terkenal di Palu,selain itu juga ternyata didalam kota ada beberapa objek wisata yang menarik. ternyata Wisata Kota Palu bisa disinggahi dalam 1 sampai 2 hari saja. apa saja sih yang menarik di Kota Palu. 1. Kaledo Kaledo merupakan kuliner khas Kota Palu, para wisatawan mengincar kuliner ini. Kaledo terbuat dari kaki lembu dan daging yang lumayan banyak. rasa kuahnya sangat segar, nah gongnya ketika menikmati kuliner ini ketika menghisap sum sum yang ada didalam tulang dengan sedotan. slurrrppp.. awas kolesterol ya hehe.. 2. Jembatan Ponulele. Jembatan Ponulele ini merupakan icon kota Palu, ya bentuknya mirip logo fastfood makanan cepat saji. kalau malam jembatan ini menyala terang dan menjadi icon tersendiri untuk kota Palu. 3. Rumah adat Palu. Rumah adat ini sangat dekat dengan jembatan kota Palu, anda hanya perlu turun kebawah dan memutar mobil anda disitu terdapat mesjid dan diseblah mesjid ada rumah adat palu yang masih terjaga kelestariannya. 4. Pantai Talise. Pantai Talise terletak di Kota Palu dan sekaligus sebagai tempat tamasya yang paling murah dan mudah karena tidak memerlukan biaya, lokasinya teramat mudah untuk dicapai yaitu ditengah kota dan akses jalan yang sudah teraspal . Keberadaanya yang dekat dengan pusat kota menjadikan pantai ini banyak dikunjungi oleh pendatang maupun masyarakat Palu sendiri. Berkunjung di siang hari agak kurang cocok, karena cuaca di Palu umumnya terik dan angin bertiup sangat kencang saat jam 12 siang lewat. kesemua destinasi wisata diatas anda dapat kunjungi hanya dalam waktu 1 hari, ya ternyata berwisata di Kota Palu seru juga. karena pada saat anda dinas kesini anda bisa sekaligus berwisata dengan hanya 1 hari saja. Foto dan Artikel oleh Barry Kusuma.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun