Masjid-masjid unik di Jawa Timur tersebut dapat menjadi destinasi wisata yang menarik selama liburan lebaran. Selain sebagai tempat ibadah, pengunjung dapat menikmati keindahan arsitektur yang berbeda-beda pada setiap masjid. Wisatawan juga dapat mempelajari sejarah dan budaya setempat yang terkait dengan pembangunan masjid-masjid tersebut. Salah satunya adalah Masjid Ar Rahman yang terletak di Dusun Belor, Desa Kembangbelor, Pacet, Mojokerto. Bangunan masjid ini berbentuk seperti kapal pesiar dengan ukuran 45 x 25 meter. Lantai bawahnya dijadikan asrama putri sementara lantai dua sebagai ruang sholat.
KEMBALI KE ARTIKEL