Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Kesalahan Seseorang dalam Membuat Toko Online

16 September 2012   18:02 Diperbarui: 25 Juni 2015   00:22 605 1
Sekarang banyak sekali orang yang membuat toko online, entah itu toko kue online, toko baju online, toko makanan online, bahkan toko matrial online-pun sekarang sudah banyak di temui di Dunia Digital/ Dunia Online. Karena semua orang tahu bahwa Dunia Internet berkembang sangat pesat dan rata- rata orang sekarang mencari informasi dan apa yang dibutuhkannya melalui media Internet.

Namun saya akan menjelaskan banyak sekali kesahalan seseorang dalam membuka Toko Online di dunia Digital. Karena saya telah melihat dan mendengarkan pendapat seseorang mengenai pemasaran di Dunia Digital.

Namun sekarang pertanyaanya adalah. Mengapa kalian semua membuka Toko Online? Dan apa harapan untuk kedepannya?
Ini adalah pertanyaan standard yang mungkin bisa kalian jawab saat pertama kali memutuskan untuk membuka Toko Online.

Mungkin ada yang menjawab, "saya ingin membuka toko online karena saya ingin mendapatkan keuntungan lebih dibandingkan sekarang yang hanya mengandalkan promosi di dunia offline" atau ada yang menjawab "karena saya ingin memperluas market saya yang di mana dunia online adalah sarana yang cocok" dan masih banyak lagi pendapat yang saya ketemui saat saya bertanya kepada berbagai macam orang dan dari teman- teman saya juga.

Intinya adalah, setiap orang membuka toko online dengan harapan dapat melebarkan pemasarannya dan mengharapkan mendapatkan keuntungan yang lebih dibandingkan sekarang. Namun sekarang kenyataannya tidak semudah dengan harapan yang di pikirkan pada saat membuka Toko Online teresebut.

KESALAHAN TERBESAR Seseorang membuaka toko online adalah, mereka tidak mempelajari lebih lanjut bagaimana memanfaatkan media ini dan bagaimana cara mereka mempromosikan toko online yang sudah di buatnya. Seseorang yang berpikiran jika mempunya toko online/ website produk mereka akan terlihat oleh banyak orang dan akan ada banyak orang yang akan membeli produk mereka.

Ini adalah kesalahan utama yang menurut saya salah. Mungkin bukan salah dari orang itu sendiri, namun ini dikarenakan kurangnya pengetahuan seseorang dalam berbisnis di dunia online. Ingat, bisnis di dunia online tidak semudah yang dipikirkan. Bisnis di dunia online memang bisa mengantarkan kalian kepada jaringan dan market yang lebih besar. Namun semua tidak semudah yang banyak orang bilang.

Contohnya saja adalah, dari jutaan website yang di buat, mungkin hanya beberapa saja yang menunjukan keuntungan yang sangat besar. Dan tidak sedikit website yang terlantar (sudah tidak aktif).

Oleh karena itu saya menyarankan kepada semua orang yang ingin membuat website atau ingin menampilkan bisnisnya di dunia online, pertama pikirkan produk apa yang kalian ingin pasarkan.
Cobalah untuk melakukan riset apakah produk yang kalian pasarkan nanti banyak pencarinya di dunia digital. Dan yang terakhir adalah, coba cari tahu bagaimana cara kalian mempromosikan website tersebut.

Terimakasih

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun