Dalam situasi tertentu itu mungkin bisa berlaku. Namun jangan sampai kita membiasakan kalimat tersebut melekat pada diri kita.
Berusahalah untuk terus bersabar, sebab sabar sangat besar manfaatnya terlebih lagi ketika kita telah memiliki Buah Hati....
Sering saya menyaksikan kekerasaan fisik orang tua terhadap anaknya dengan berbagai alasan, ekonomi, tekanan batin dan lain sebagainya. Saya yakin jika Jiwa kita selalu terbalut SABAR pasti hal-hal seperti itu tak akan terjadi. Dan ternyata ada hal lain yang lebih sadis jika dibanding dengan kekerasaan fisik.... ya seperti judul tulisan ini Teriakan dan Perkataan Kasar.....
Masih banyak orang tua yang menganggap sepele hal ini, mereka lebih takut memukul anaknya daripada memakinya. Memang kedua hal buruk tersebut harus senantiasa dihindari. Namun banyak penelitian yang membuktikan bahwa Perkataan Kasar itu lebih buruk efeknya jika dibandingkan dengan kekerasaan fisik. Sebab perkataan kasar efeknya langsung ke Hati.
"Ketahuilah sesungguhnya di dalam tubuh manusia ada segumpal darah, apabila dia baik maka baiklah seluruh tubuhnya, dan apabila dia rusak, maka rusaklah seluruh tubuhnya. Ketahuilah bahwa segumpal darah itu ialah hati."
Sebagian dari kita pasti pernah mendengar kisah misterius matinya pohon di Pulau Solomon dengan hanya meneriaki pohon-tersebut dengan perkataan kasar bukan ? Kisahnya lengkapnya bisa anda cari sendiri, kesimpulannya Penduduk di Pulau Solomon jika ingin menebang pohon mereka tak perlu bersusah payah memotong batangnya, mereka cukup mengelilinginya, dan meneriakinya dengan perkataan kasar.
Wah,,,, itu hanya Pohon yang tak memiliki Hati, coba anda bayangkan jika terikan kasar tersebut terjadi pada manusia.....!
So... Berhati-hatilah dalam Menjaga Hati.... anda tak inginkan nasib anak anda sama dengan pohon dipulau solomon,,,,,?
Sebuah Hadits Rasulullah :
" Orang yang kuat bukanlah orang yang mampu mengalahkan lawannya dengan Berkelahi, namun orang yang kuat adalah orang yang mampu menahan amarahnya disaat apapun."
Semoga bermanfaat ^_^ #BangFuad