Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Sabit Cemara Bulan

21 Mei 2021   05:37 Diperbarui: 21 Mei 2021   05:41 72 17


(sabit cemara bulan)


torehannya membuat luka dipuja
airmatanya dicari untuk bersuci

kali ini di beringin kurung sunyi
dibangun kembali rusun sejarah
matinya empat puluh ribu santri

di sudut tiang penyiku buntu gang
orang-orang pada menuding ke bulan
sambil membakari akar-akar cemara
tanpa menebang

dengan sabit yang masih
menggantung di leher
mereka melempar-
lemparkan tali
yang ujungnya
adalah sepi

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun