30 Januari 2022 10:35Diperbarui: 30 Januari 2022 11:32392414
Apa itu Nrimo Ing Pandum?; Untuk menjawab hal ini saya melakukan kajian makna Filologi Jawa Kuna atau Indonesia lama, merupakan proses perjalanan batin manusia Indonesia khususnya di Pulau Jawa sampai Bali memiliki tatanan struktur bahasa atau kajian tentang bagaimana memahami manusia, alam dan Tuhan sebagai proses ada dan menjadi. Tentu saja kajian Fiologi tentang Nrimo Ing Pandum memiliki banyak sudut pandang atau world view [misalnya Dasa Nama], dalam membatinkan realitas kehidupan yang juga sejajar tidak mudah dipahami. Dan memang tidak semua hal wajib dipahami, ia hanya pantas untuk di lakoni atau dijalani untuk memperoleh apa yang disebut "Hidup Mulya/ Urip Mulyo.
Adalah Teks Nawaruci atau Epos Serat Nawaruci atau Sangkaran Paran Dumadi, Gatholoco, Wirid Hidayat Jati, dan dokrin Mangkunegaran IV, memperjelas hakekat untuk Urip Mulyo dalam rerangka Nrimo Ing Pandum dapat dipahami. Hidup itu wajib dijalankan wajib di lakononi dengan Sikap Tabah, tanpa patah, tanpa putus asa, dan tidak membrontak ketika takdir menyeretmu dihadapkan "Siklus pada realitas seperti dalam metafora "Cakra Manggilinan" bahwa hidup itu wajib berputar, berubah, dan tidak pernah stabil, teralienasi, dan paradoksal.
Jixie mencari berita yang dekat dengan preferensi dan pilihan Anda. Kumpulan berita tersebut disajikan sebagai berita pilihan yang lebih sesuai dengan minat Anda.