Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Pemilihan Miss Indonesia 2013

20 Februari 2013   01:50 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:01 1434 1

Malam ini akan dilaksanakan malam final Pemilihan Miss Indonesia Tahun 2013, yang akan disiarkan lsecara angsung oleh RCTI yang  mulai jam 21.00 WIB.

Ada 33peserta finalis yang mewakili 33Provinsi di Indonesia. Pemenangnya akan mewakili Indonesia untuk pemilihan Miss World tahun ini yang akan diselenggrakan untuk pertama kali di Indonesia, yaitu di Bali Jumat 20 September 2013. Ini merupakan kesempatan emas bagi Indonesia untuk mempromosikan negara berpenduduk Islam terbesar ini di tingkat dunia, terutama bidang pariwisata.

Perhelatan Miss Indonesia 2013 sendiri akan berlangsung di Hall D2, JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat dan disiarkan langsung oleh RCTI. Beberpa artis papan atas akan memeriahkan acara tersebut antara lain Noah, Cakra Khan, Bunga Citra Lestari dan lain-lain.

Mohon Dukungan dari Kompasiner

Salah seorang dari peserta finalis Miss Indonesia itu adalah Trie Wiyanti Andini atau Andini, umur 22 tahun yang memiliki tinggi badan 1,70 m, yang mewakili Provinsi Nusa Tenggra Timur.

Andini adalah seorang guru tari yang pernah bekerja sebagai pramugari di Garuda Indonesia selama tiga tahun, yang saat ini bekerja di sebuah Hotel Internasional di Palembang. Dia menguasai bahasa Inggris dan Jepang, di samping Bahasa Indonesia, tentunya. Sederetan prestasi diraihnya, antara lain 2008 dan menjadi Duta Belia Indonesia tahun 2006.

Kebetulan Andini adalah keponakan penulis sendiri, yang sudah ditinggal ayahnya yang meninggal dunia beberpa tahun lalu karena serangan kanker. Dia sangat ingin membahagiakan keluarga terutama ibunya.

Untuk itu penulis mohon dukungan dan doa melalui SMS, dengan mengetik:

MI (spasi) NTT ke 6288.

Terima kasih banyak atas dukungan Kompasiener dan pembaca Kompasisana, karena sedikit banyak saya adalah anggota Keluarga Besar Kompasiana, yang berarti Andini adalah juga bagian dari keluaraga anda juga.

Saya yakin kelak Andini akan menjadi anggota Kompasiana dan menuliskan banyak pengalamannya selama terbang dengan Garuda ke berbagai negra di dunia dan pengalaman dalam Pemilihan Miss Indoneiaa 2013.

Disamping mohon dukungan SMS kami juga mohon dukuangan doanya.

Salam Kompasiana

Depok, 20 Februari 2013

Catatan:

Indonesia akan menjadi tuan rumah pemilihan Miss World 2013, yang akan diselenggrakan di Bali bulan September yang akan datang. Menurut Stephen, Director Miss World Event, yang dikutip dari Okezone, bahwa Indonesia terpilih sebagai tuan rumah karena memilik beberapa kelebihan, antara lain telah sukses menggelar beberapa event berskala internasional, dan mempunyai “pemandangan alam yang indah, orangnya ramah, dan sangat welcome”. Alhamdulillah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun