Menurut saya, kesalahan terbesar Indonesian Idol 2014 dengan mengcover lagu-lagu yang pernah dicover oleh finalis X Factor Indonesia tahun lalu. Sejak awal, kita sudah benar-benar paham bahwa kedua ajang ini akan dibanding-bandingkan. Tidak bisa dipungkiri Indonesian Idol mengedepankan teknik bernyanyi sedangkan X Factor Indonesia hanya mencari penyanyi dengan faktor X; dalam arti kata berbeda tanpa memandang teknik bernyanyi. Sehingga X Factor Indonesia dilatih oleh mentor sekaligus juri yang sudah malang melintang di industri musik tanah air. Berbeda dengan Indonesian Idol yang dianggap semua finalis sudah mumpuni dan paham betul aturan dalam bernyanyi.