Desa Buwun Mas, dengan lokasinya yang strategis di kawasan pesisir, memiliki potensi perikanan yang sangat besar salah satunya adalah ikan tuna. Ikan tuna, dengan dagingnya yang berkualitas tinggi dan mengandung asam lemak omega 3 yang sangat baik untuk kesehatan, menjadi salah satu komoditas utama yang ditangkap oleh nelayan setempat.
Dengan melihat potensi tersebut, Mahasiswa KKN PMD UNRAM menginisiasi pelatihan pembuatan nugget ikan tuna. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan kepada masyarakat di Desa Buwun Mas bahwa ikan tuna tidak hanya langsung dijual setelah ditangkap, tetapi juga dapat dinaikkan nilai jualnya dengan mengubahnya menjadi suatu inovasi produk nugget ikan tuna yang dapat meningkatkan peluang usaha dan pendapatan masyarakat Desa Buwun Mas.
Pelatihan pembuatan nugget ikan tuna ini sebagian besar di ikuti oleh ibu rumah tangga. Selama pelatihan, mereka diajarkan mulai dari pemilihan bahan yang berkualitas, proses pengolahan ikan tuna, hingga pembentukan dan pengemasan nugget. Untuk pengemasan nugget menggunakan plastik vakum agar nugget bisa disimpan di freezer menjadi frozen food dengan ketahanan lebih dari 2 bulan.