Lalu waktu
Lalu kamu
Lalu aku
Malam 40 hari berlalu
Cahaya mimpi bertemu kamu
Sedang bicara
Dengan Bung Hatta
Dan Bung yang lain
Tentang kami
Dari dimensi
Paradigma baru
Lalu rindu
Lalu membeku
Lalu mengepal
Lalu bersatu
Bila malam ini
Hanya sepotong namamu
Kami abadikan penanda waktu
Bukan untuk meninggikan
Monumen bisu
Hanya menyiapkan perahu kayu
Pinisi ide liarmu
Melaut
Mewaktu