Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Artikel Utama

Jogja 21 Juli, dari Titik Nol ke Taman Budaya

21 Juli 2010   15:40 Diperbarui: 26 Juni 2015   14:42 283 0
sore yang cukup berkesan, bukan cuma karena saya dapat kejutan berupa satu kota gudeg atau karena hari ini tepat satu semester numpang nampang di rumah sehat kompasiana sejak pertama kali membuat lapak tanggal 21 januari. tapi sore ini memang cukup hangat dan berbeda. untuk pertama kalinya kompasianer jogja bertemu dalam jumlah yang lumayan banyak, selain pertemuan waktu blogshop. tanggal 21 juli memang sempat diagendakan agak mendadak, untuk kopdar. dan sepertinya cukup banyak hal yang perlu dibicarakan, untuk kegiatan sosial kecil-kecilan. tujuannya sih sederhana, untuk membuktikan bahwa blogger tidak hanya bisa bergerak di dunia maya, tapi juga di dunia nyata. acara yang diagendakan untuk bertemu di titik nol jogja cukup banyak yang hadir. saya agak lupa jumlahnya berapa, tapi lumayan cukup banyak. [caption id="attachment_200725" align="aligncenter" width="500" caption="bersantai di trotoar sambil nungu teman yang lain (canting doc)"][/caption] entah apa ini namanya, kebiasaan baik atau buruk, tapi trotoar titik nol KM jogja memang selalu jadi tempat yang cukup nyaman untuk menunggu satu per satu kawan-kawan yang lain berkumpul. saya agak lupa kapan kebiasaan ini dimulai, tapi tardisi konyol yang sebenarnya agak norak ini seperti sudah jadi tempat ritual pertama sebelum berkumpul dan kemudian berpindah tempat. mungkin karena titik nol KM jogja memang cukup mudah untuk saling menunggu. dan esensiyang semuanya diawali dari titik nol memang mempunyai filosofi berbeda. [caption id="attachment_200727" align="alignnone" width="500" caption="berkumpul di Taman Budaya Yogyakarta (canting doc)"][/caption] [caption id="attachment_200728" align="aligncenter" width="500" caption="share tentang kegiatan yang akan dilakukan (canting doc)"][/caption] ini pertama kalinya pertemuan dilakukan di Taman Budaya Yogyakarta, biasanya lebih sering dilakukan di greenz, pendopo dalem dan monumen SO1M. mungkin karena pertimbangan banyaknya jumlah kompasianer yang datang, akhirnya ngobrol-ngobrolnya di pindah ke Taman Budaya Yogyakarta yang mempunyai tempat cukup luas. pertemuan ini memang agak spesial bukan hanya karena hal-hal yang di bahas juga cukup serius dan banyaknya kompasianer yang datang dari yang sudah lama ga nongol hingga kompasianer lain yang pertama kali ikut kopdar, tapi juga kedatangan mas inu, yang menyempatkan hadir bersama. yang katanya mau kasih diskon bukunya.,. hehehe.... begitu tho... [caption id="attachment_200737" align="aligncenter" width="500" caption="sebagian kawana-kawan yang hadir minus yg telat (canting doc)"][/caption] saya belum siap untuk di foto kawan.,.,,,. yg hadir tapi tidak sempat kena bliz, ada mba amma, pak danile, mas yula, dan mas inu. sisanya yang nampang di atas mending ga usah disebutin satu-satu, soalnya buanyak banget.,. hehhe. akhirnya kongkow-kongkow nangkring ini tidak berakhir sia-sia. ada beberapa keputusan-keputusan sederhana yang sekiranya bermanfaat untuk kegiatan sosial di waktu mendatang. tapi sepertinya soal itu saya kurang pas untuk menuliskannya. mungkin mba lina wija, yang mencatat notulen bisa menulisnya lebih jauh, atau mas gugun yang sesepuh bisa menjelaskannya lebih rinci. saya kan cuma penggembiran dan tukang rusuh, kebagian tukang nampung dan upload foto, hehehe... kapan ya ketemuan lagi, wah jadi kangen, haruskah menunggu sampai MODIS. sepertinya agenda kita akan semakin padat sampai bulan ramadhan nanti kawan, semoga cita-cita kecil kita ini bisa terlaksana dengan baik. oia, untuk kompasianer jogja dan sekitarnya atau kompasianer di luar jogja sekalipun bahkan manusia-manusia online manapun bisa ikut bergabung bersama dengan kami, dan tidak usah malu kalu mau gabung pertama kali, karena kawan-kawan jogja kebanyakan juga malu-maluin kecuali saya. hahahahaha..... salam kompasiana canting

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun