Jauh ke seberang lautan
: Banyak deritakah?
"Iya, banyak." Begitu kata orang-orang.
Aku ikat tali sepatu.
Aku ambil kain beludru.
Aku jabat tangan ibuku.
"Moga kita masih bertemu."
Aku melaju bersama
Ratusan jiwa di Marmara
: Ingin menolong manusia.
Namun hentak dalam dada
Menyeruak sejuta tanya
Ketika Tuhan berbisik mesra,
"Manusia-Ku tak hanya di sana."