Ada sebuah habitat bagi ikan kolam pemancingan sebagai hiburan para manusia, lokasinya persis di muara menghadap ke laut, terkadang bila pasang air laut, airnya masuk ke kolam tersebut dan bila surut maka tak jarang ikan-ikan liar banyak terperangkap disana seperti ikan kerapu, ikan kiper banyak orang menyebutnya atau ketang-ketang, ikan baronang dan berbagai ikan air payau yang mendiami kolam itu yang sebentar lagi juga bahkan akan tergusur oleh para bos besar lalim atas nama kemanusiaan yang menjelma menjadi dewa atau dewi penyelamat menampung orang banyak, begitu alasannya.
KEMBALI KE ARTIKEL