Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Penulis Digital Ternyata Ada "Cheat"nya!

14 September 2021   13:28 Diperbarui: 14 September 2021   13:29 242 3
Pembahasan mengenai Prinsip-prinsip yang ada dalam menuliskan sebuah penulisan digital, yuk simak pembahasan berikut,

Dalam menuliskan sebuah artikel pada penulisan digital kita harus memperhatikan beberapa prinsip yang ada. Menurut (Caroll: 2010) ada beberapa prinsip dalam menuliskan sebuah penulisan digital yang bagus, prinsipnya sebagai berikut: 

  • Singkat
    Guna menuliskan sebuah penulisan digital, penulis harus menerapkan prinsip yang singkat pada sebuah artikelnya. Mengapa? Karena para pembaca membaca secara cepat dan tidak membaca secara utuh, maka dari itu para tulisan yang ada harus jelas dan singkat.
  • Ketepatan
    Ketepatan disini yaitu tepat dalam pemilihan sebuah kalimat, gunakan kata yang sesuai dengan maksud yang ini dibawakan penulis. Ketepatan ini penting karena jika salah dalam pemilihan kalimat dapat menjadikansebuah maksud ganda atau ambigu.
  • Imajinatif
    Dalam menulis sebuah naskah digital imajinatif itu penting, faktor tersebut dikarenakan dalam membaca sebuah artikel yang tidak ada gambar atau ilustrator, pembaca bisa gampang jenuh dengan alasan tersebutlah seorang penulis wajib menyelipkan prinsip imajinaitf dalam sebuah tulisannya, arti imajinatif disini yaitu metafora.
  • Konsisten
    Konsisten yang dimaksud adalah cara penulis mempertahankan sebuah gaya tulisannya, gaya bahsanya, pemilihan kalimatnya, serta mempertahankan mengenai topik yang diangkat oleh penulis.
  • Langsung
    Pemilihan kata yang tepat secara langsung ini sangat wajib digunakan menghindari sebuah kalimat yang seakan-akan kalimatnya sangat bertele-tele dan kalimatnya yang diulang-ulang.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun