Dalam konferensi pers pra-match, Claudio Filippi menegaskan bahwa Luca Marrone akan dipasang sebagai starter untuk menggantikan Leonardo Bonucci yang absen. Marrone kembali dipasang sebagai ball playing defender, padahal posisi sejatinya adalah seorang midfielder. Mauricio Isla, Martin Caceres serta Nicklas Bendtner pun akan siap ketika dimainkan sebagai starter. Khusus untuk Bendtner, ini adalah ajang pembuktian kualitas dirinya berseragam Juventus, pemain bertinggi 195 ini tentunya akan ditunggu-tunggu kontribusi goalnya oleh para Juventini seantero jagad. Dengan crossing dari Paolo De Ceglie/Kwadwo Asamoah dari sisi kiri serta Mauricio Isla/Martin Caceres di sisi kanan, diharapkan Bendtner akan dimanjakan dengan umpan-umpan crossing matang
Sementara tuan tumah Siena akan mengandalkan Alessio Sestu untuk menggantikan sang regista Gaetano D'Agostino. Sektor ujung tombak akan kembali dipercayakan kepada Calaio, yang sejauh ini telah mencetak dua gol. Serse Cosmi dengan formasi 3-4-2-1 nya cukup berhasil dalam bertahan dan melakukan serangan balik cepat.
Laga ini akan dipimpin oleh wasit Paolo Silvio Mazzoleni. Serta live disiarkan oleh TVRI pada pukul 20.00 WIB.
Berapa prediksi skor anda? tulis di komentar ya :)
forza juve