Menurut penuturan ketua RT setempat, kegiatan gotong royong ini sudah lama tidak dilaksanakan semenjak adanya pandemi covid-19. Â Maka dari itu, Â program kerja gotong royong ini sebagai awal dimulainya kembali kegiatan gotong royong di desa tersebut khususnya kawasan RT.05. Meski begitu kawasan RT.05 ini terbilang sudah nyaman dan bersih, hanya di beberapa titik yang masih terlihat ada sampah.Â
Kegiatan gotong royong ini dimulai dari membersihkan area lapangan yang nantinya akan dijadikan sebagai tempat untuk melaksanakan acara 17 agustusan.Â
Di antaranya adalah, membuat saluran air, menebas rumput-rumput liar yang tumbuh tinggi, memungut sampah yang berserakan dan lain sebagainya. Bukan hanya anggota kelompok 15 KKN UPI namun ketua RT dan anggota karang taruna juga ikut serta dalam kegiatan ini.