Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Aku Ingin Begini

1 Juli 2012   23:06 Diperbarui: 25 Juni 2015   03:21 2 0
Aku...

Ingin begini...

Sedikit makan tanpa mengeluh.

Untuk bahaya dunia yang menghindar

Untuk penyakit yang menjauh

Untuk nafas yang menyesakkan dada.

Karena itulah menujukan cerdas

Juga sehat dan bersihnya hati.

Aku...

Ingin begitu...

Menahankan ingin banyak makan.

Menghindari malas tak jelas arah

Mencegah penyakit-penyakit tubuh

Dan, yang terpenting dari itu.

Takut lupa pada Yang serba Maha

Juga hati sekeras baja.

Aku...

Ingin-ingin itu...

Mengisi lambung dengan 3 inti,

Makanan, Minuman serta udara

Tanpa mengurangi setiap bagian

Atau mengisi dalam duduk siap maju

Bagai anjing yang duduk.

Aku...

Ingin banyak sekali...

Banyak menghormati orang lain.

Banyak sopan terhadap mereka.

Pada setiap orang yang kutemui.

Karena, " Anda Sopan, Kami Segan "

Aku...

Ingin begini...

Aku...

Ingin begitu...

Ingin-ingin itu banyak sekali...

Semua mungkin hanya cita dan mimpi

Namun...

Apapun pasti dari mimpi...

(040111)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun