Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

Formasi Untuk Hancurkan 4-6-0 nya Spanyol

24 Juni 2012   14:09 Diperbarui: 25 Juni 2015   03:35 2254 0

Formasi kejutan oleh Del Bosque dengan 4-6-0 nya sungguh sangat mengejutkan, formasi nyeleneh ini bisa meredam Itali dan menghancurkan Perancis. Setelah permainan tiki-taka mereka sudah ditemukan obatnya, yaitu dengan menumpuk pemain bertahan di sisi tengah, yakni pertahanan dengan menumpuk 2 atau 3 lapis ini bisa meredam kekuatan Spanyol (barcelona), formasi 4-6-0 ini belum ada yang bisa meladeni6 gelandang terbaik dunia saat ini. dengan formasi 6 gelandang, Del Bosque ingin ketenangan dalam permainan sehingga center back mereka tidak banyak mendapat tekanan, Del Bosque juga mengkreasikan tiki taka mereka dengan memanfaatkan sisi kiri dan kanan melalui wing back mereka. Jadi,saat lawan bertahan total tetap aja ada celah karena kejenuhan sisi bertahan yang menumpuk 3 lapis untuk 6 gelandang sehingga wing back spanyol sangat berperan, formasi parkir bus pun ala chelsea sudah diantisipasi oleh Del Bosque.

Jika Tim Bertahan Total ? Formasi 4-6-0 Del Bosque senjata jitunya.

Tapi,menurut saya yang tidak berpengalaman ini, Formasi 4-6-0 ini sangat mudah untuk tahklukan, liat saja Itali yang berani memainkan 2 striker mereka yg banyak menciptakan peluang. 3-5-2 nya itali ini sangat bagus namun sisi kiri dan kanan merekan sangat rapuh, Tim harus punya pemain gelandang sekelas Pirlo untuk meladeni 6 gelandang spanyol ini, kebutulan saja babak penyisihan grup kemarin cukup bisa meredam penguasaan lini tengah spanyol.

Demikian semoga Paul Bento membaca tulisan ini, dan dapat mengapliksikannya di tim portugal. Hehe…

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun