[caption id="attachment_139019" align="alignleft" width="300" caption="Sumber : KOMPAS/PRIYOMBODO"][/caption] Oleh :
Atep Afia Hidayat - Iklan sebuah provider telekomunikasi yang dibintangi Tukul Arwana kalau disimak lebih cermat ternyata sangat keliru. Setelah menyaksikan tayangan iklan tersebut timbul kesan bahwa orang desa (
ndeso) gagap internet. “Tidak tahu internet ? ndeso kamu”, begitu ucap Tukul yang mengklaim diri berwajah “ndeso”. Klaim tersebut ternyata keliru juga, sebab wajah Tukul sama sekali tidak mewakili wajah orang desa. Selain itu berdasarkan catatan profil, sebenarnya Tukul orang kota asli. Lahir dan dibesarkan di kawasan Perbalan, Purwosari, Kota Semarang, kemudian merintis karir dan mendulang sukses di Kota Jakarta. Dengan demikian salah besar jika Tukul mengklaim diri sebagai
ndeso. Hal ini bisa dianggap sebagai kebohongan publik (heheheh…).
KEMBALI KE ARTIKEL