Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Perjalanan ke Balikpapan

6 September 2013   14:13 Diperbarui: 24 Juni 2015   08:16 239 0

Masih jam 3 malam, tapi kami sudah dibangunkan oleh dering handphone.Alhamdulillah adik ipar kami mengingatkan kami tentang keberangkatan ke Balikpapan hari ini.

Tak lama kemudian kami meluncur ke bandara Soekarno-Hatta.Karena kami berangkat masih sangat pagi, alhamdulillah jalanan belum macet sehingga kami tiba di bandara tepat waktu.

Kami terbang pagi jam 5.30 WIB.Wah cukup pagi ya...hehe banyak kok yang tidur setelah pesawat berangkat.

Jam 8.30 WITA kami tiba di Balikpapan.Alhamdulillah kami tak perlu menunggu lama datangnya jemputan.Tuan rumah yang mengundang kami ke pernikahan putri beliau sudah menyediakan jemputan untuk kami.

Wow aku takjub dengan kota ini. Mengapa?

Hmmmm....selain gak macet juga seperti kota besar. Mallnya banyak sekali dan kendaraannya besar-besar.Duh seandainya tiap kota di Indonesia seperti di Balikpapan......

Tak lama dari bandara kami tiba di tempat teman yang mengundang kami.Alhamdulillah kami bisa melihat proses akad nikah putri teman kami.Duh anak gadisnya cantik sekali eeeuyyyy....Waduh senangnya.Mudah-mudahan jadikeluarga sakinah ma waddah warahmah.

Sehabis akad nikah kami diantar ke hotel penginapan kami.

Alhamdulillah kami bisa beristirahat di hotel ini.

Besok paginya setelah sarapan di hotel, kami diajak jalan-jalan ke Mangrove Center Balikpapan.Apa sih itu? Hutan bakau yang terkenal di sana karena jadi sarang monyet mangrove.

Walaupunairnya tenang, kami tidak berani menyelupkan anggota badan kami kedalam air. Soalnya ada buaya. Jadi biari pun berlayar di air yang tenang, mesti hati-hati.

Siang harinya setelah kembali ke hotel, kami berangkat ke acara resepsi pernikahan sebut saja Cantik. Putri teman kami. Wah tak kami sangka pernikahan itu dipisah antara tamu laki-laki dan perempuannya. Pengantinnya? Tenang saja mereka tetap berdampingan. Yang unik mereka menyediakan foto khusus untuk para tamu. Tinggal potret dan segera foto Anda dicetak dengan tulisan pernikahan putra-putri mereka. Unik bukan?

Setelah resepsi kami ke Pasar Kebon Sayur.Pasar ini menjual barang perhiasan dari mulia. Bentuknya unik dan cantik. Harganya murah dan kita masih bisa menawar.  Para wanita tentu senang berbelanja di sini.

Setelah berbelanja di Pasar Kebon Sayur kami ke Pantai Kemiri. Pantainya indah dan airnya? Wah dibandingkan air di pantai Ancol ya di sini jauh lebih bersih.


Setelah menikmati keindahan pantai di Balikpapan, tibakami harus pergi ke bandara untuk berangkat pulang.Wah terasa sebentar sekali memang perjalanan kami ke sini. Karena seorang kawan baru pulang esok harinya dan menyempatkan diri ke kebun buah Naga.

Subhanallah betapa Indonesia itu kaya raya...

Allah Swt menciptakan negeri yang begitu indah untuk kita. Mudah-mudahan kita bisa bersyukur...Semoga Allah Swt bisa memakmurkan negeri ini...Aamiin ya Robbal Alaamiin...

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun