Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ramadan

Kado Lebaran 2020, Aku Pilih Offline

13 Mei 2020   22:58 Diperbarui: 13 Mei 2020   23:09 108 2

Kado lebaran 2020, momen yang sangat spesial apalagi pandemi covid-19 secara tidak langsung ikut memeriahkan. Mana tahu virusnya ikut lebaran dan takbir bersama-sama, Allahuakbar... Allahuakbar...
Mudah-mudahan virusnya bisa diajak kompromi dan berdamai. Amien

Untuk mencari sesuatu yang spesial di hari spesial tidak mudah, aku lebih memilih secara offline? Mengapa? Karena dengan offline kita bisa ikut mencoba, merasakan, dan bebas memilih yang pas di hati.

Sedangkan online, sulit untuk dicoba, dirasakan, terkadang standar ukuran pakaian yang berbeda-beda membuat kita kesulitan melihat yang cocok dengan ukuran asli kita. Maka tak jarang kita membeli dengan ukuran yang sama, pas dicoba di rumah tidak muat. Mau dikembalikan barangnya, eh waktu lebarannya tidak lama lagi, mana lagi hampir semua pengiriman off untuk sementara waktu.

Secara umum tidak semua barang bisa di online-kan atau di offline-kan. Misal saat pandemi ini semua orang diatur untuk menjaga jarak, kemudian lantas hanya membeli segelas air harus online, ya tekor di ongkosnya.

Barang yang online cenderung memberatkan di ongkos kirim, lebih enak offline yang harganya tidak jadi bertambah diakibatkan adanya ongkos kirim.

Kecuali jika barang yang kita cari tidak ditemukan di offline, ya sebaiknya belanja dengan online tentu lebih memudahkan.

Kemudian, tak jarang gambar di online lebih bikin menarik daripada aslinya, banyak orang tertipu belanja online hanya karena melihat gambar yang ditampilkan cantik sedangkan barang aslinya belum tentu seindah aslinya.

Maka dari itu, belanja offline tetap lebih memuaskan hati, apalagi untuk mencari kado lebaran yang super spesial.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun