Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora Pilihan

Konfusianisme, Sumber Peradaban Tiongkok

15 Oktober 2017   21:47 Diperbarui: 15 Oktober 2017   21:55 8569 3
Didahului dengan jaman Pra-Sejarah yang belum tercatat periodenya, sejarah kedinastian Tiongkok secara resmi dimulai dari Dinasti Shang (1523-1028 SM). Namun demikian, peradaban bangsa Tiongkok berupa seperangkat sistem hukum, peraturan, etika moral, sopan-santun, serta tata cara pergaulan dan berperilaku dalam hidup bermasyarakat dan bernegara baru mulai diterapkan di era Dinasti Zhou (1027-256 SM). Ketika kekuasaan Dinasti Zhou mulai melemah,terjadilah pembangkangan dari panglima-panglima daerah yang menjadikan dirinya raja-raja kecil di wilayahnya masing-masing. Kondisi negara yang serba tidak menentu itu dalam sejarah Tiongkok disebut sebagai Jaman Chun-Qiuatau "Musim Semi dan Gugur" (722-481 SM) yang menggambarkan sedemikian banyaknya bermunculan kerajaan-kerajaan kecil tetapi tidak berapa lama lenyap kembali ditundukkan oleh saingannya yang lebih kuat, persis seperti bunga-bunga yang bermekaran di Musim Semi dan setelah bertahan sekitar 3-4 bulan kemudian menjadi layu dan berguguran di Musim Gugur.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun