Meskipun Jakarta, kota terbesar di Indonesia, saat ini berusia 495 tahun, belum setua Kediri yang tahun ini menginjak usia 1.143 tahun. Sebagai ibu kota negara, wajarlah Jakarta menjadi ladang gula bagi para perantau dari beberapa penjuru daerah. Saya sering mendengar percakapan orang di kampung bahwa perantau ke Jakarta otomatis level kekerenannya meningkat. Entah apa pun profesinya pokoknya pasti keren, apalagi kalau saat pulang kampung membawa mobil baru atau gemerlap kalung emas nempel di leher. Lalu, para orang tua berbondong-bondong menyuruh anaknya merantau ke Jakarta. Tidak heran kita sering mendengar ribuan perantau memasuki Jakarta berbarengan arus balik Lebaran.
KEMBALI KE ARTIKEL