Melalui media lokal di Amerika Serikat,
The Gainesville Sun dan dilansir kantor berita
AFP, Terry Jones, kembali berulah. Sabtu 28 April 2012 kemarin, di Florida, Amerika Serikat, dia kembali melakukan aksi pembakaran Alquran. Bila di tahun sebelumnya dia melakukan hal serupa dengan membawa alasan untuk mengenang tragedi 11 September 2001, pada kali ini aksinya ditujukan sebagai sarana memprotes penahanan salah seorang pemuka agama Kristen di Iran. Melalui aksinya, Jones mendesak pembebasan Youcef Nadarkhani, pendeta Iran yang saat ini dipenjara atas kemurtadan karena beralih agama dari Islam menjadi Kristen.
KEMBALI KE ARTIKEL