Mahasiswa KKN Universitas Buana Perjuangan mengadakan kegiatan sosialisasi bertajuk "Pentingnya Kesadaran Akan Pelecehan Seksual" di SDN Kutagandok 1, Karawang, Jawa Barat. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 23 Juli 2024, pukul 09.00 WIB. Acara dihadiri oleh 34 siswa kelas 6 dan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran serta pengetahuan mengenai pelecehan seksual.
Asep Jaelani, salah satu mahasiswa KKN, mengatakan, "Kami berharap melalui kegiatan ini, anak-anak dapat lebih memahami apa itu pelecehan seksual dan bagaimana cara menghadapinya. Penting bagi mereka untuk mengetahui bahwa mereka memiliki hak untuk merasa aman di mana pun mereka berada."
KEMBALI KE ARTIKEL