Fokus adalah keharusan jika anda ingin mendapatkan hasil yang maksimal. Secara teknis, dalam dunia fotografi fokus diperlukan untuk mendapatkan hasil jepretan yang bagus. Tanpa fokus, mustahil gambar yang anda hasilkan sesuai harapan. Foto yang dihasilkan bisa blur dan ini adalah hal yang paling dibenci fotografer. Untuk mendapat fokus yang baik anda harus menyesuaikan setting kamera sebelum pemotretan. Persiapan pra pemotretan menentukan hasil. Jika anda mempersiapkannya dengan matang, optimislah gambar yang anda dapat akan tajam, jika tidak berharaplah setidaknya anda masih bisa mengulanginya.
Cahaya sangat menentukan fokus. Untuk itu pengaturan diafragma harus tepat. Anda tidak bisa sembarangan menggunakan setting diafragma yang sama untuk beberapa situasi pemotretan yang berbeda.
KEMBALI KE ARTIKEL