Membebani pundak hingga nyeri
Ia bilang untuk membela negeri
Aku bilang untuk  makan kami
Dimiringkan topi bajanya
Dipantaskan wajahnya
Ia bilang untuk negara
Aku bilang untuk nafkah keluarga
Dia tidur larut hari
Ditengah  hutan sepi
Dia bilang untuk pertiwi
Aku bilang untuk hidup kami
Pria punya sejuta alasan
Menahan sedu sedan
Lelaki mendekap kepedihan
Tanpa  bilang: hidupku untuk kalian
#happyfathersday2020