Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Tentang Seragam

9 Mei 2016   09:10 Diperbarui: 9 Mei 2016   09:20 47 0
Seragam bagi orang yang punya seragam adalah kemewahan hari ini. Dandan serupa dendang wajib dinyanyikan. Dan dengan seragam itu, dendang semakin nyaring ditemani dandan yang semakin indah menurutnya. Warna dari seragam beraneka rupa. Hijau menerobos hutan yang kian belukar dan hanya gumpalan asap yang beserta bau bangkai yang menemaninya. Putih pun sudi membagi cerita pagi tapi sayangnya hanya dongengan masa lampau nama besarnya. Hitam datang ingin serupa putih, hanya dia datang dengan ketegasan cerita dari pencerita yang memberinya segepok uang. Coklat berparas manis menyungging senyum dipinggir jalan, mungkin karena purnama baru bermula sehingga lariknya masih sebaris dengan siluet pagi yang baru saja berangkat pergi. Biru..., kutemukan kali ini ia bersama langit dan lautan. Dia memilih diam, hening mencoba mencari makna diri.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun