Pagi ini saya terbangun dari mimpi pendek yang membuat saya kembali ke masa lalu, mengenang dan mengingat segala hal yang begitu banyak terjadi di dalam hidup saya, mengejutkan bagaimana otak manusia mampu menyimpan begitu banyak kenangan dalam satu sistem. Saya jadi teringat pula bagaimana kebiasaan saya dan salah satu sahabat setiap hari berbicara lewat Yahoo Messenger dan tidak pernah lupa bertanya tentang Mimpi Apa Kamu Semalam? atau Eh..tadi Aku mimpi loh... atau apa ya kira-kira arti mimpiku? entah sejak kapan kebiasaan itu dimulai, tapi yang jelas kebiasaan itu menjadi kebiasaan yang sedikit aneh bagi kami berdua, setelah bertanya tentang mimpi semalam biasanya kita akan selalu mulai membuka tafsir mimpi berdasarkan islam dan mengkaitkan dengan makna didalamnya.
tapi dasar manusia, kalau mimpi buruk sekalipun dan membaca tafsir mimpi yang artinya baik selalu saja di amini, berharap dan kadang saya merasa itu sebuah pertanda memang bagi setiap permasalahan yang masih saya pikirkan ketika hendak tidur dan terbawa dalam tidur. Apalagi ketikakita memang dihadapkan pada perkara sulit dan pada saat tidur alam bawah sadar kita memberikan sebauh jawaban  lewat mimpi saya rasa tidak sedikit orang yang terpengaruh oleh mimpi tersebut dan merasa pada akhirnya setiap masalah akan selalu ada solusinya. Akhirnya saya tertarik membaca berbagai artikel terkait dengan mimpi dan terbukti sampai searang para ahli sekalipun masih menganggap mimpi sebagai misteri sekalipun ada penjelasan ilmiahnya.
Pada dasarnya otak manusia tidak pernah berhenti bekerja sekalipun ketika tertidur, syaraf-syaraf di otak mengirimkan sinyal-sinyal tentang berbagai kejadian yang dialami orang tersebut baik di masa lalu dan masa kini dan harapan-harapan yang tertanam di benaknya, secara psikologis akhirnya ketika bermimpi terkadang manusia bisa merasakan emosi sama seperti ketika ia sadar atau dalam keadaan tidak tidur, bahkan seseorang bisa merasaan kelelahan ketika terbangun dari mimpinya, seperti yang saya alami beberapa waktu lalu,
Mimpi tentang seseorang, mimpi tentang musibah, atau mimpi bertemu binatang-binatang mengerikan pada akhirnya jika saya dan sahabat saya itu membicarakan tentang tafsir mimpi yang kami alami sehari-hari dan jika artinya buruk kami hanya akan berkata "OOOH...ITU CUMA MIMPI".