Di Indonesia ada istilah ngabuburit atau jalan-jalan menunggu waktu berbuka. Tapi di Arab Saudi ada tradisi yang berbeda. Warga Saudi punya kebiasaan berjaga atau melek sampai waktu sahur. Tentu saja mereka tak hanya berdiam di rumah, tapi melakukan berbagai aktivitas sampai dini hari. Kegiatannya macam-macam, bisa sekadar jalan-jalan ke mal atau melihat festival Ramadhan yang banyak digelar. Untuk mengakomodasi tradisi ini, tak heran kalau selama Ramadhan pusat perbelanjaan buka sampai pukul 3 pagi!
KEMBALI KE ARTIKEL