Bangsa-bangsa dua benua, dulu kala
Dijajah dan dijarah
Tercatat pada tinta sejarah
Sangkur dan pena yang meradang
Kini hanya hiasan
Diremuk kata, dilipat terpenjara
Di sampul kenangan
Dinding-dinding masa
Prasasti tinta emas kekinian
Lapuk retak di mata generasi bangsa
Hanya hiasan tanpa makna
Yang datang lalu pergi.... membawa kekosongan
Sekedar kagum!....
Lantas sirna memunggunginya