Akhir-akhir ini di sosmed banyak beredar foto-foto hasil unggahan para pecinta travelling asli Banua mengenai Bukit Batas. Alhasil Bukit Batas pun menjadi incaran no. 1 untuk menghilangkan penat dari aktivitas sekolah dan kerja yang relatif monoton setiap harinya. Bukit Batas terletak di sebuah desa bernama Tiwinganbaru Kecamatan Aranio Kabupaten Banjar yang berjarak sekitar 30 kilometer dari Simpang empat Banjarbaru dan sekitar 65 km dari Banjarmasin.