Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi | Usah Kau Menebar Harapan

30 September 2019   08:02 Diperbarui: 30 September 2019   08:12 54 13
pada sepotong kerinduan
yang pernah kau titip
pada helai-helai mahkota
bunga plumeria

menantimu kembali
membawa tetesan embun
tapi dirimu terlalu sibuk
menghalau laju angin

larut dalam rupa lembut swastamita...
bila hatimu memang enggan
memberi sepenuh rasa
usah kau menebar sekeping harapan

(Makassar, 30 September 2019)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun