Denpasar (Bali) -- Tak banyak pemuda yang tergerak hatinya untuk membantu sesama. Hanya mereka yang berhati mulia yang rela meluangkan waktu dan tanpa pamrih rela memikirkan nasib kaum yang terpinggirkan. Laznas Dewan Dakwah Bali dibantu dengan Komunitas Madrasah Relawan Bali memiliki cerita sendiri untuk memperhatikan nasib mereka yang terpinggirkan. Pada hari Jumat (26/04/2019), Laznas Dewan Dakwah Bali dan Komunitas Madrasah Relawan Bali melakukan kegiatan 750 nasi bungkus ke dua lokasi yang berada di pelosok Kota Denpasar. Kegiatan ini diberi nama Semarak yang kependekan dari Sedekah Makan untuk Rakyat.
KEMBALI KE ARTIKEL