Seiring dengan meningkatnya tingkat perekonomian China, banyak anggota masyarakatnya yang kemudian melancong ke manca negara, baik untuk urusan bisnis ataupun jalan-jalan, salah satunya ke Indonesia. Wajar saja jika Indonesia menjadi daerah tujuan kunjungan, sebab Indonesia adalah negara terbesar dan terpenting di Asia Tenggara.