Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Pilihan

Mengapresiasi Isi Naskah Pidato Mendikbud pada Peringatan HGN Tahun 2019

23 November 2019   18:48 Diperbarui: 23 November 2019   18:50 88 0
Belum tiba hari H peringatan HGN tanggal 25 November 2019, naskah pidato Mendikbud yang ditandatangani langsung oleh Mas Menteri, Nadiem Anwar Makarim sudah beredar luas di dunia maya. Bahkan viral di broadcast media sosial grup-grup guru. Naskah pidato HGN 2019 tampak unik. Jika naskah-naskah pidato Mendikbud di HGN sebelumnya mencapai lebih dari dua halaman, tapi kali ini hanya dua halaman. Isinya pun tidak bertele-tele, langsung menuju pokok penting terkait permasalahan guru dan solusinya meskipun masih sebatas janji.

Seumur-umur saya menjadi guru, baru kali ini tertarik membaca tuntas naskah pidato Mendikbud di setiap peringatan HGN. Apa yang menjadi daya tarik dari naskah pidato HGN tersebut? Bagi saya, pengaruh Mas Menteri yang nyentrik, membuat saya ingin tahu lebih banyak tentang ide-ide segar dan unik beliau. Belum lagi, latar belakang beliau dari CEO Gojek dan juga mewakili generasi milenial menjadi daya tarik tersendiri ketika dipercaya memimpin kementerian yang notabene bertanggungjawab dalam membangun kualitas manusia Indonesia.

"Kebutuhan SDM di masa depan akan berubah dan berbeda. Inilah link and match yang dimaksud Presiden. Saya akan mencoba menyambungkan institusi pendidikan dengan apa yang dibutuhkan di luar," kata Nadiem saat wawancara dengan Kompas Online. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun