Salah satu hal negatifnya yaitu pornografi yang mudah beredar. Tidak sedikit orang yang menggunakan internet untuk membuka situs-situs porno, entah itu hanya sekedar iseng atau mungkin sudah ada niat untuk membukanya. Tidak sedikit orang yang datang kesuatu tempat penyedia Internet, awalnya mencari bahan untuk tugas namun disela-sela searching bahannya mereka membuka situs porno, ada juga yang memang sudah niat untuk membuka situs porno. Banyak sekali pengguna internet mulai dari remaja, Dewasa, Bapak-bapak bahkan anak usia SD. Saya sebagai pekerja penyedia layanan intenet gak sedikit melihat kejadian seperti ini (mean: membuka situs porno), Suatu hari saya pernah melihat ada anak usia SD yang gak sengaja saya lihat mereka sedang membuka situs Begituan (porno), kesal bercampur sedih saya hampiri mereka, Boleh tahu gak kalian sedang buka situs apaan, "Tanya saya", Naruto bang! jawab mereka", coba saya lihat!, iya ternyata benar mereka buka situs yang ada Narutonya, namun saya lihat ada salah satu windows yang mereka minimize saya coba lihat ternyata situs porno. hmm.. kecil-kecil ko berani seh buka situs begituan..