Sebelumnya, di babak penyisihan kualifikasi Alwi juga berhasil revans atas atlet Taipei lainnya Lin Kuan Ting dengan skor akhir 21-15 21-10 dalam waktu 36 menit.
Di babak 32 besar nanti Alwi Farhan akan bertemu dengan unggulan tujuh asal Jepang Koki Watanabe. Laga besok merupakan pertemuan pertama bagi kedua pemain. Diharapkan Alwi Farhan mampu memberikan kejutan dan meraih hasil terbaik di Korea Masters 2023.
Sementara itu, wakil semata wayang ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat akan melakoni laga debutnya pada pukul 14.00 WIB.
Dalam tabel hasil drawing, Kevin/Rahmat akan bertemu dengan pasangan tuan rumah Korea Jin Yong/Ki Dong Ju di babak 32 besar Korea Masters 2023.
Seluruh pertandingan Korea Masters 2023 dari mulai babak pertama dapat disaksikan melalui channel youtube BWF TV.