Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Sudut Bunga dan Secangkir Kopi

18 Januari 2023   06:11 Diperbarui: 18 Januari 2023   06:25 270 21
Pagi merekah kembali dalam balutan sepi
Ada aroma harum secangkir kopi
Pada sebuah hati yang sedang dilanda nada
Bentangan sunyi tak lagi dia rasa

Mengapa demikian
Hatinya telah penuh terisi
Bukan oleh bayangan
Namun karena ada cinta yang penuh sebuah sisi

Dia menatap sebuah sudut di taman penuh bunga
Pun rasa yang dia miliki untuk seorang yang jauh
Ingin rasanya mengayuh biduk sampai ke seberang samudera
Akankah bertahan oleh angin dan gelombang nan penuh

Rasanya angan telah terlampau jauh
Meninggalkan alam pikirannya tanpa memikirkan sang pemilik jiwa
Karena secangkir kopi di sebuah sudut rumah
Ternyata berpadu dalam sudut-sudut lainnya yang penuh bunga

Membuat pikiran melayang hingga ke relung hati sang kekasih
Nan jauh dalam bentangan alam semesta
Akankah dia menjadi yang memilih
Atau terhempas lagi dalam balutan sunyi yang menusuk sukma

....
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
18 Januari 2023

25-2.445

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun