Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Inspirasi Sepi

21 Oktober 2021   21:00 Diperbarui: 22 Oktober 2021   14:45 268 41

Sunyi melanda hati yang menghitung lara
Pada banyak peristiwa yang menimpa
Akhir-akhir ini ada hal memberi kecewa
Membawa lelah pada jiwa

Dalam sunyi tanpa suara
Dalam senyap yang tak sekejap
Tetiba resah dan kesah menyeruak di dada
Seolah ingin menghentikan langkah-langkap yang berderap

Lalu dalam sepi merenungi satu persatu kisah yang pernah tertulis
Bahwa aku pun hanya manusia biasa dengan gejolak rasa yang beraneka
Tak tertahan segala pedih perih tercurah dalam rintih tangis
Mengusir segala sunyi dalam hati yang sedang mengarungi samudera duka

....
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
21 Oktober 2021

27-1799


KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun