Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Bunga Dendrodium Kingianum

17 Agustus 2024   18:34 Diperbarui: 17 Agustus 2024   18:35 9 0
Dendrobium Kingianum yaitu sebagai salah satu marga anggrek epifik yang biasa digunakan sebagai tanaman hias. Bunga dari tumbuhan ini sangat bervariasi dan cantik. Dendrobium relatif mudah untuk dirawat dan mudah untuk berbunga. Setiap bunga dari spesies ini hanya akan hidup selama seminggu atau 10 hari tetapi umurnya dapat berkurang lebih jauh jika terkena serangan hama seperti kutu putih kutu daun atau skala.

Dendrobium mempunyai akar lekat atau akar subtract dan akar udara. Fungsi akar lekut dimanfaatkan sebagai penahan tanaman sedangkan akar udara sebagai kelangsungan hidup tanaman. Batang Dendrobium yang berbentuk bulat memiliki ukuran besar yang berisi cadangan makanan. Arah tumbuh batangnya tegak lurus dengan sistem percabangannya monopodial. Bentuk daunnya cenderung lebih tebal dan berwarna cerah. Bunganya majemuk dalam tandan, memiliki ragam ukuran, bentuk, dan juga warna.

Dendrobium Kingianum memiliki beragam manfaat salah satunya sering dimanfaatkan manusia sebagai tanaman hias.  Selain itu dapat dimanfaatkan sebagai bahan dasar parfum serta obat-obatan karena mengandung banyak senyawa bioaktif yang dikandung oleh anggrek ini. Biasanya bagian tanaman yang biasa digunakan yaitu bagian daun karena bisa mengobati sakit perut. Lalu karena aromanya yang khas, Dendrobium ini dapat dijadikan sumber bahan baku minyak wangi ataupun minyak rambut.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun