Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan Artikel Utama

Susahnya Jadi Guru, Apalagi Pendidik!

31 Juli 2012   11:13 Diperbarui: 25 Juni 2015   02:24 2026 30

1981 aku diterima menjadi guru SD Inpres di pinggiran kota Malang. Harapan menjadi seorang guru bagi kaum pinggiran yang pernah kuharapkan tercapai disini. Entahlah...mengapa ini terjadi juga: aku menjadi seorang guru olahraga! Padahal saat melamar aku memilih menjadi guru kelas. Setelah dua tahun menjadi calon PNS , April 1983 diangkat menjadi PNS dengan pangkat dan golongan IIB dengan gaji saat itu kurang lebih 23.900 rupiah. Lumayan ....... Sebagai seorang guru yang ingin mengabdi sepenuhnya ternyata gagal total. Menjadi seorang PNSyang anggota Korpri ternyata aku bukan hanya harus mengabdi pada masyarakat saja tetapi juga pada negara. Kegiatan mengajar sering hilang dengan segala macam kegiatan indoktrinasi dari birokrat. Pertemuan ini itu dan segala tetek bengek yang berbau kampanye dengan mengkultuskan individu tokoh utama saat itu membuat aku muak! Kutinggalkan PNS dengan perasaan kecewa karena tak cocok dengan sistem kehidupan politik yang menjijikkan!

Pertengahan 1983, diterima menjadi seorang guru sukwan di sebuah SMP Negeri Malang dan dimintai menjadi pioner bersama 3 orang teman membuka filial di pinggiran Kabupaten Malang dengan honorarium sebesar 3.600 rupiah per bulan. Jauh beda sekali saat menjadi guru swasta dan negeri yang pernah kujalani. Tapi semangat seorang pemuda yang ingin mengabdi tak pernah luntur.... Dua tahun kujalani tanpa keluhan berarti. Tahun ke tiga semua berakhir.... saat SMP itu mulai dikenal dan akan diresmikan menjadi sekolah yang berdiri sendiri, para pejabat pun berdatangan. Sesuatu yang lumrah. Pemimpin harus mengenal dan dikenal warganya. Pertemuan yang seharusnya berjalan alamiah justru menjadi ajang unjuk gigi kekuatan politik dan memperoleh simpati dari masyarakat. Okelah tak apa-apa.... Tapi dengan merendahkan kelompok lain yang dapat membuat benturan di antara masyarakat yang berbeda haluan tentu tak beretika. Kutinggalkan sekolah ini.....

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun