Berawal dari salah satu teman saya yang katanya pengen banget ke gunung api purba nglanggeran di
Gunung Kidul, saya dan beberapa teman yang lain sepakat untuk camping di gunung tersebut. Setelah berunding untuk menentukan waktunya, akhirnya disepakati pada tanggal 17 maret kemaren. Kami memilih waktu pada hari senin atau tidak pada hari libur karena menghindari banyaknya pengunjung. Ya akhir-akhir ini kawasan wisata Gunung Api Purba Ngalnggeran memang lagi naik daun. Jadi tak heran ketika weekend tiba, tempat wisata ini dibanjiri oleh para wisatawan baik dari Yogyakarta maupun dari luar daerah.
KEMBALI KE ARTIKEL