Kita adalah soda gembira
Segelas penghilang dahaga
Kala bocah-bocah kembali dari kota
Menilik hiruk pikuk muasalnya
Kita adalah soda gembira
Diteguk bersama lagu suka cita
Yang manisnya sungguh mencairkan suasana
Hingga bangku itu seakan ingin juga tertawa
Kita adalah soda gembira
Kau susu yang menenangkan jiwa
Sedangkan aku minuman soda
Beradu pada suasana yang tak terduga
Hahaha
Ya kita adalah soda gembira
Minuman kelas teri yang penuh cerita
Malang, 21-3-21(ADS)