Lalu, apa sih pengertian dari lempar turbo?
Lempar turbo adalah salah satu kegiatan nomor lempar pada olahraga kids athletic, yaitu kegiatan melempar dengan satu tangan untuk mencapai jarak tertentu (Lumintuarso, 2008:4). Turbo atau rudal terbuat dari paralon dengan diameter 3 cm panjang 40 cm, ujung turbo terbuat dari kayu yang dilancipkan,dan untuk ekornya terbuat dari plastik.
kemudian, bagaimana teknik dasar melakukan lempar turbo?
Prosedur  lempar turbo diawali dengan melakukan awalan (lari) sejauh 5 meter, kemudian turbo atau rudal dilemparkan  ke daerah lemparan yang dibatasi dengan garis lempar. Berikut ini adalah teknik dasar lempar turbo :
1. Teknik Pegangan (Grip)
Teknik pegangan pada lempar turbo dibagi menjadi 3 yaitu American grip,Finlandia grip, dan V-grip.
- American grip
Teknik pegangan american grip adalah cara memegang turbo antara ibu jari dan jari telujuk saling berkaitan
- Finlandia grip
Teknik pegangan finlandia grip adalah cara memegang turbo antara ibu jari dan jari tengah saling berkaitan sedangkan jari telunjuk diluruskan ke belakang
- V-grip (Vork grip)
Teknik pegangan V-grip adalah cara memegang turbo antara jari tengah dan jari telunjuk berkaitan  hingga membentuk huruf V
2. Teknik Lemparan
Dalam teknik lemparan terdapat 3 teknik gerak yang harus dilakukan yaitu awalan,lemparan dan akhiran.
- teknik awalan yaitu memegang turbo disamping kepala, sedikit diatas pundak
- teknik lemparan yaitu melemparkan turbo dengan cara menarik turbo kebelakang kemudian melemparkannya melambung ke arah garis lemparan
- Teknik akhiran yaitu mencondongkan tubuh setelah melakukan lemparan sedangkan tangan mengikuti arah lemparan.