Seperti kata orang buku adalah jendela ilmu. Begitu banyak manfaat yang diberikan jika kita rajin membaca. Ada yang mengatakan dengan banyak membaca kita dapat menggenggam dunia. Dengan membaca kita bisa menggali lebih banyak pengetahuan yang kita tidak ketahui sebelumnya juga dapat memicu kreatifitas dan imajinasi anak bangsa. Oleh karena itu, sangat penting melatih anak sedari dini untuk gemar membaca. Anak usia dini merupakan masa emas dimana merupakan masa dalam tumbuh kembang. Maka dari itu diperlukan kerja sama dari kedua orang tua untuk membiasakan anaknya membaca dari usia dini. Jika kita senang membaca, banyak hal dan pemahaman yang kita dapatkan. Wawasan yang luas dapat membawa kita mengubah dunia.
KEMBALI KE ARTIKEL