1) Sebagaimana kita ketahui, #Vaksin dibuat utk mencegah penyakit. Lalu isinya 1 zat saja atau banyak? Fungsi & cara kerjanya spt apa?
2) Kandungan #Vaksin terdiri dr berbagai zat. Zat utama disebut ANTIGEN. Zat2 lain disebut ADITIF. Kita bahas dulu ANTIGEN
3) ANTIGEN, kandungan utama #vaksin, berfungsi merangsang sist imun tubuh, agar tubuh kenal “Oh, si antigen X ini udh pernah datang nih” :)
4) ANTIGEN ini dpt merupakan bakteri/virus yg dilemahkan, mati total atau rekayasa genetika. Setiap bakteri/virus punya antigen yg KHAS
5) Contoh: #Vaksin Flu. ANTIGEN nya tentu khas utk virus Influenza. Nggak mungkin pakai antigen Polio, misalnya.
6) Saat ANTIGEN tsb disuntikkan ke tubuh, sist imun akan mengenali: INI NIH SIH VIRUS FLU. Lalu tubuh akan inget SEUMUR HIDUP. Efeknya apa?
7) Saat ada virus Influenza BENERAN yg menyerang, tubuh sudah kenal. Langsung dimusnahkan sebelum jd penyakit. Keren kan? :)
8) Utk org yg belum divaksin Flu, saat no 7 terjadi, tubuh nggak punya memori apa2, Virus masuk, sistem imun kerepotan, kalah, sakit deh!
9) Prinsip umum ANTIGEN berlaku spt itu utk semua penyakit yg tersedia #vaksin nya. Flu sekadar contoh. ANTIGEN selesai ya.
10) Dari penelitian, diketahui bahwa ANTIGEN hrs “ditemenin” sama zat2 lain agar kerjanya selalu OPTIMAL. Kualitas ttp terjaga. Hrs sempurna
11) Tau gak kao ANTIGEN rentan sekali rusak? Semua #Vaksin WAJIB disimpan suhu 2-8 C (bahkan vaksin Polio - 20 C). Lebay ya antigen ini? :)
12) ANTIGEN ini harus dilengkapi dgn ZAT-ZAT ADITIF/tambahan. Apa saja zat2 tsb? Apa fungsinya masing2?
13) ZAT ADITIF dibagi 3: ADJUVANTS, PRESERVATIVES & STABILIZER. Semua punya fungsi yg unik. Kita bahas satu persatu
14) ADJUVANTS. Fungsinya memaksimalkan respons sistem imun tubuh. ANTIGEN+ADJUVANT dikenali jauh lbh cepat oleh tubuh drpd ANTIGEN saja
15) ADJUVANT yg plg sering digunakan: Garam Aluminium. Alum ini udh dipakai lbh dari 70 tahun, jauh sebelum kita lahir. Aman nggak sih?
16) Dosis garam alum yg diizinkan 1.14 mg/dosis vaksin (ketentuan FDA, Badan POM Amerika). Tdk ada 1 pun #vaksin yg alumnya lbh dr nilai ini
17) Pnh dengar Alum merusak ginjal, otak, dll? Benar demikian? Dosis yg diizinkan itu KECIL SEKALI dibanding DOSIS YG DPT DITOLERANSI TUBUH
18) Krn isunya berkembang terus, Mei 2000, FDA undang ratusan ahli #vaksin dr seluruh dunia. Baik yg pro/kontra thd Alum. Saling adu data.
19) Kesimpulan FDA (Tahun 2000, hingga kini tak berubah): PENGGUNAAN GARAM ALUMINIUM PADA #VAKSIN DINYATAKAN AMAN DAN EFEKTIF. Titik.
20) Sampai skrg, Alum msh dipakai di mayoritas #Vaksin. Tak perlu khawatir krn sdh dinyatakan aman o/ RATUSAN AHLI, bukan orang2 sok tahu :)
21) ADJUVANT kelar. Yuk sekarang kita tengok PRESERVATIVES. Fungsinya: mencegah tumbuhnya bakteri/jamur selama proses pembuatan #Vaksin
22) Tidak semua #vaksin gunakan PRESERVATIVES. Terutama digunakan di kemasan vaksin multidosis. Utk cegah pertumbuhan mikroorganisme.
23) Saat ini, hanya ada 4 jenis PRESERVATIVES yg diizinkan digunakan. Yg paling ngetop: THIMEROSAL (turunan merkuri). Jreng jreng jreng…
24) Isu aman tidaknya Timerosal ini mulai awal 1990 di neg2 Barat. Bbrp ahli menduga: merkuri sebabkan autisme & ADHD
25) Spt biasa, klo ada isu gini, ahli2 dr SELURUH DUNIA kumpul. Diskusi ilmiah. Adu data. Tnp prasangka, apalagi teori konspirasi #nomention
26) Badan POM nya USA ingin main aman. Thn 2000, keluar rekomendasi: pabrik2 #vaksinsebisa mungkin jangan pakai Timerosal.
27) Penelitian lanjut. 2001, organisasi IOM blg: data yg ada tak cukup kuat utk simpulkan apakah ADA/TIDAK hub Timerosal dgn autisme
28) 2004, keluar KESIMPULAN FINAL dari IOM: TDK ADA HUB SEBAB AKIBAT ANTARA VAKSIN YG MENGANDUNG TIOMEROSAL DGN KEJADIAN AUTISME, ADHD, dll.
29) Namun, sejalan dgn promosi kesehatan dunia bebas merkuri pd produk apapun (kosmetik, obat, dll), DIANJURKAN produksi #Vaksin tnp merkuri
30) WHO tetap bolehkan gunakan Tiomerosal khususnya utk #vaksin multidosis. Vaksin yg diproduksi di AS & Eropa saat ini bebas merkuri.
31) PRESERVATIVES selesai, kita tengok yg terakhir: STABILIZER. Dari namanya aja udah ketauan apa kira2 fungsinya.
32) Fungsi STABILIZER: menstabilkan #vaksin saat berada pd kondisi ekstrem, misal. panas. Dosis yg digunakan AMAT KECIL: < 10 mikrogram.
33) Jenis STABILIZERS: gula (sukrosa & laktosa), asam amino (glisin, asam glutamat) atau protein (albumin, gelatin)
34) Isu STABILIZERS: penggunaan stabilizer jenis protein (terutama gelatin) sebabkan reaksi alergi. Fakta: kejadiannya amat sangat jarang.
35) Selain ANTIGEN & ZAT ADITIF, terkadang #vaksin memiliki residu yg timbul selama proses pembuatan.
36) Residu berupa: formaldehid, antibiotik, partikel2 mikroorganisme. Namanya jg residu, kadarnya amat kecil, bahkan sering tak terdeteksi
37) Demikian kandungan #vaksin yg anda/si kecil gunakan. Saya coba jelaskan gamblang & padat. Semoga tercerahkan. Tak ada niat sy menggurui
38) Ibarat masakan, #vaksin itu SUP YANG SEMPURNA. Wortel, kol & kentangnya ditakar sempurna. Air & garamnya pun demikian.
39) Tiap tahap proses produksi #vaksin ada quality control. Dipantau ketat. Pertama kali sy lihat langsung proses2 ini, komentar sy: EDAN!
40) Nyaris tak ada celah. Semua sudah diantisipasi sedemikian rupa. Proses produksi #vaksin jauh lbh ketat dari obat. Standarnya amat tinggi
41) Tweeps, td niat saya hanya ingin sharing soal kandungan #vaksin. Tp boleh saya tambahkan soal isu BABI? Isu ini selalu hangat ya…
42) Benarkah proses pembuatan #vaksin BERSINGGUNGAN dgn zat dari Babi? Sebelumnya saya jelaskan dulu tahapan proses produksi vaksin.
43) Tahapannya: bibit #vaksin -> fermentasi -> panen -> inaktivasi -> purifikasi -> ultrafiltrasi -> formulasi/kemasan
44) Izinkan sy gunakan bahasa ilmiah sedikit ya. Maaf kalo membuat bingung. Tak dpt dihindari agar terang benderang. Lihat baik2 alur no 43
45) Saat proses kultur substrat utk menumbuhkan bibit BEBERAPA (tak semua) #vaksin, diperlukan penggunaan enzim, namnya TRIPSIN.
46) Reaksi kimia takkan mungkin berjalan tanpa bantuan TRIPSIN. Akibatnya proses produksi #vaksin pasti gagal tanpa Tripsin.
47) Saat ini, SATU-SATUNYA Tripsin yg bisa digunakan utk proses ini bersumber dari organ pankreas babi. Di sini letak perdebatannya.
48a) Baca no. 43. Ada ULTRAFILTRASI. Di sini secara kimiawi, unsur tripsin babi td HILANG krn DISARING sedemikian kecilnya dgn NANOPARTIKEL
48b) Pendapat lain: sekali bersinggungan dgn unsur dr babi, ya seterusnya akan tetap babi. Lalu bagaimana?
49) Soal ini, sudah ada Fatwa Ulama seluruh dunia, termasuk negara2 Arab. Apa kata ahlinya? @dr_piprim mohon bantu juga dgn dalil-dalil
50) Ulama: #Vaksin ttp HALAL. Krn tanpa #vaksin, byk penyakit infeksi MEMATIKAN. Manfaat lbh besar dr mudarat. Ingat pula ULTRAFILTRASI td.
51) Ulama: #vaksin HALAL krn pengganti Tripsin babi BELUM ADA. Ulama terus anjurkan TEMUKAN Tripsin non-babi. Tidak mudah.
52) Saya tahu persis, ilmuwan di seluruh dunia, termasuk ilmuwan NON MUSLIM, terus berusaha temukan Tripsin baru. Sejauh ini msh nihil.
53) Sy pribadi prcy pd proses ULTRAFILTRASI (hilang unsur babi) & tunduk pula pd Fatwa mayoritas ulama seluruh dunia. SERAHKAN PADA AHLINYA!
54) Tak semua #vaksin gunakan Tripsin Babi. Yg gunakan antara lain: Vaksin Rotavirus (diare), beberapa vaksin Flu & MMR.
55) Alhamdulillah, sy berkesempatan menyaksikan LANGSUNG proses pembuatan #vaksinsejak tahap sangat awal hingga akhir.
56) Kesimpulan: #vaksin memiliki profil keamanan yg sangat baik. Sdh terbukti manfaatnya. Jgn ragu. Sy sendiri sdh divaksin puluhan kali :)
57) #vaksin tdk bertentangan dgn ajaran Islam/agama manapun. SEMUA VAKSIN YG ADA DI INDONESIA SUDAH DINYATAKAN HALAL O/ MUI. Pegangan kita.
58) TDK ADA TEORI KONSPIRASI, BARAT/YAHUDI ingin singkirkan ORANG ISLAM. Nyatanya, mereka divaksin dgn #vaksin YG SAMA. Sy saksikan sendiri
59) Demikian informasi yg dapat saya bagi. Bila ada kawan2 yg ingin tambahkan, silakan. Kita sama2 belajar lagi. Niat kita mulia.
60) Bila ada salah informasi, semata2 datangnya dr diri pribadi sy. Bila ada kebenaran, maka datangnya pasti dari Allah swt. Ayo diskusi :)